Polsek Abiansemal Maksimalkan Pelayanan Publik Lewat Pengaturan Lalin Sore

RADAR BLAMBANGAN.COM, | BADUNG -ABIANSEMAL , – Dalam upaya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan menjaga kelancaran arus lalu lintas di jam padat, Polsek Abiansemal Polres Badung terus memaksimalkan kegiatan pengaturan lalu lintas pada sore hari. Kegiatan ini dilaksanakan secara rutin oleh personel Unit Lalu Lintas bersama personel Samapta di sejumlah titik rawan kemacetan di wilayah Kecamatan Abiansemal. Jumat sore (10/10/2025)

Personel tampak sigap mengatur arus kendaraan di persimpangan utama seperti Simpang Latusari, Simpang Semana Mambal, dan Simpang Darmasaba. Kehadiran anggota di lapangan tidak hanya memastikan kelancaran arus lalu lintas, tetapi juga memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang beraktivitas menjelang malam hari.

Kanit Lantas Polsek Abiansemal IPTU I Ketut Suwardana seijin Kapolsek Abiansemal Kompol I Nyoman Karang Adiputra, S.H., mengatakan bahwa kegiatan pengaturan lalu lintas sore ini merupakan wujud nyata pelayanan publik yang dilakukan secara konsisten oleh jajaran kepolisian di lapangan.

“Setiap sore kami menurunkan personel ke titik-titik yang berpotensi menimbulkan kepadatan kendaraan. Kehadiran petugas di lapangan merupakan bentuk pelayanan langsung kepada masyarakat agar aktivitas sore hari, baik pulang kerja maupun kegiatan sosial lainnya, dapat berjalan dengan aman dan lancar,” ujar IPTU I Ketut Suwardana.

Ia menambahkan bahwa selain melakukan pengaturan arus lalu lintas, petugas juga aktif memberikan imbauan kepada pengendara agar selalu tertib di jalan, mematuhi rambu-rambu lalu lintas, dan mengutamakan keselamatan diri serta pengguna jalan lainnya.

“Kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas sangat penting. Kami harap pengendara tidak hanya mengandalkan kehadiran petugas, tetapi juga ikut berperan menjaga ketertiban di jalan. Dengan kerja sama yang baik antara polisi dan masyarakat, situasi lalu lintas di wilayah Abiansemal akan tetap tertib dan kondusif,” pungkasnya. (11/10)

Melalui kegiatan pengaturan lalu lintas sore secara rutin ini, Polsek Abiansemal terus menunjukkan komitmennya dalam memberikan pelayanan prima, mewujudkan keamanan, kenyamanan, serta kelancaran arus lalu lintas di wilayah hukum Polsek Abiansemal. (Hms/Echa)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *